Vinicius Junior Peluk Alvaro Arbeloa usai Real Madrid tampil luar biasa saat menghancurkan AS Monaco dengan skor telak 6-1 dalam lanjutan Liga Champions di Santiago Bernabeu, Rabu (21/1/2026) dini hari WIB.
Kemenangan besar tersebut menjadi momen istimewa bagi pelatih Los Blancos, Alvaro Arbeloa. Laga ini menandai kali pertama Arbeloa merasakan atmosfer Bernabeu sebagai pelatih kepala di ajang Eropa, dan ia langsung mempersembahkannya dengan hasil meyakinkan.
Dalam konferensi pers seusai pertandingan, Arbeloa mengaku puas dengan performa anak asuhnya. Ia juga memberi perhatian khusus kepada Vinicius Junior, yang kembali tampil gemilang dan mendapat sambutan hangat dari publik Bernabeu.
Saya sangat bahagia untuk para pemain. Kami membutuhkan tim yang bermain dengan komitmen penuh. Saya juga senang untuk Vinicius, karena dia layak mendapatkan cinta dan dukungan dari para suporter, ujar Arbeloa.
Ia menambahkan bahwa pelukan yang diberikan Vinicius kepadanya memiliki makna yang lebih besar.
Pelukan itu bukan hanya untuk saya, tetapi untuk seluruh Real Madrid. Kami membutuhkan Vinicius yang bahagia agar bisa meraih semua gelar.
Real Madrid Tegaskan Status Favorit
Arbeloa juga menegaskan bahwa Real Madrid akan selalu menjadi kandidat utama di Liga Champions. Meski mengakui ketatnya persaingan, ia menilai identitas dan sejarah klub menjadi pembeda di kompetisi ini.
Kami akan selalu menjadi favorit. Banyak tim hebat di Liga Champions, tetapi kompetisi ini adalah milik Real Madrid, dan kami sadar akan hal itu, tegasnya.
Berkat kemenangan tersebut, Real Madrid naik ke peringkat kedua klasemen sementara fase liga dengan koleksi 15 poin dari tujuh pertandingan. Di sisi lain, Monaco harus puas tertahan di posisi ke-20 dengan sembilan poin.
Kemenangan untuk Pemain dan Bernabeu
Lebih lanjut, Arbeloa menyebut kemenangan atas Monaco sebagai momen penting untuk mempererat kembali hubungan tim dengan publik Bernabeu, terutama setelah periode yang penuh tekanan.
Ini adalah kemenangan milik para pemain. Semua pujian dan penghargaan sepenuhnya untuk mereka, dan juga untuk para suporter di Bernabeu, ucapnya.
Minggu ini saya lebih sering berada di ruang konferensi pers dibandingkan di lapangan latihan. Namun para pemain menunjukkan sikap yang luar biasa dan menerima saya dengan sangat baik. Tuna55